Denting alat musik rindik seakan memanjakan telinga saat CASA Indonesia singgah pada salah satu destinasi luks, di kawasan Nusa Dua, Bali. Sejak lama kawasan Nusa Dua memang dikenal sebagai tujuan wisata pantai dan budaya bagi turis mancanegara maupun lokal yang mencari wahana relaksasi. Menyambangi The Laguna Bali Resort & Spa, intuisi untuk menemukan inti sebuah kenyamanan adalah gagasan utama. Termasuk dalam The Luxury Collection dari Marriott International Hotels & Resorts, The Laguna Bali Resort & Spa berdiri anggun di tepian garis pantai Nusa Dua. Area lobby yang megah dengan struktur bangunan berciri tradisional menjadi penyambut hangat bagi tamu sebelum memulai pelesir tropis khas Pulau Dewata. 



Kelengkapan akomodasi yang dimiliki The Laguna Bali Resort & Spa menjadi barometer fasilitas sebuah resor bintang lima. Tersedia 287 kamar yang terdiri dari deluxe rooms, suites, termasuk 11 vila luks di antara lanskap hijau serta swimming pool di tengah maupun sekeliling area resor. Konsep laguna memang menjadi daya tarik tersendiri bagi tamu yang datang bersama keluarga atau pasangan yang ingin menikmati bulan madu. Eksotisme alam Bali turut menjadi sajian yang dapat dinikmati pada salah satu primadona The Laguna Bali Resort & Spa yaitu The Laguna Pool Villas. Vila bertipe Pool Villa dan Two Bedroom Pool Villas adalah dua tipe pilihan di The Laguna Pool Villas dengan lokasi privat di komplek resor. Tersembunyi layaknya permata di antara rimbunan pepohonan, Pool Villa memiliki luasan 360 meter persegi sementara untuk tipe Two Bedroom Pool Villas luasannya mencapai 750 meter persegi.

Kedua tipe The Laguna Pool Villas memiliki ragam fasilitas unggulan seperti private pool, gazebo, bahkan area outdoor private massage bagi tamu yang ingin menikmati relaksasi selama beristirahat di vila. Mengadaptasi bangunan tradisional Bali yang saling terpisah antar bangunan utamanya, The Laguna Pool Villas menawarkan pengalaman pelesir tropis yang menyenangkan. Untuk setiap tamu yang menginap, personal butler akan memberi sambutan hangat sembari memperkenalkan beragam fitur yang teraplikasi di vila. Karena kenyamanan adalah prioritas utama, maka The Laguna Pool Villas menyuguhkan apresiasinya melalui lifestyle entertainment center dari Bose. Fitur ini mampu menyajikan hiburan yang terintegrasi bagi para tamu untuk menikmati kecanggihan audio visual secara lengkap dan mudah dioperasikan.


Usai puas memanjakan diri sejenak di Laguna Pool Villas, maka mencicipi kreasi kuliner yang ada di The Laguna Bali Resort & Spa adalah pilihan tepat. Terdapat beberapa pilihan restoran yaitu Banyubiru, Arwana dengan sajian khas makanan laut, dan Cornerstone yang andal dalam kreasi homemade treats. Sementara itu, bagi tamu yang ingin menyesap aneka cocktail, wine, dan mocktail dapat bertandang ke KulKul Bar, Cascade Garden Lounge, dan Lagoon Bar. Semua restoran maupun bar yang hadir di The Laguna Bali Resort & Spa memiliki pemandangan hijau maupun birunya swimming pool dan pasir putih yang menghampar.




Sesuai namanya, fasilitas lain yang tersedia di The Laguna Bali Resort & Spa adalah seni perawatan tubuh atau spa. Lagoon Kelapa Ritual adalah salah satu treatment unggulan yang memanfaatkan kelapa sebagai bahan dasarnya. Buah kelapa yang biasa tumbuh di daerah pesisir memang memiliki bermacam khasiat, terutama minyak murninya yang dikenal sebagai virgin coconut oil. Dengan treatment seperti Balinese massage, coconut body scrub, sampai hair and scalp treatment, prosesi memanjakan diri di The Laguna Bali Resort & Spa layak menjadi puncak penyegaran jiwa sembari menatap oase biru di tepi resor. 


The Laguna, a Luxury Collection Resort & Spa, Nusa Dua, Bali

Kawasan Pariwisata Nusa Dua Lot N2, Bali, 80363, Indonesia

Ph: +62 361 771327

Foto: dok. The Laguna, a Luxury Collection Resort & Spa, Nusa Dua, Bali