Tampilan kamar mandi yang apa adanya mungkin membuat aktivitas membersihkan diri di rumah jadi agak membosankan. Tapi kini, desain kamar mandi terbuka atau outdoor layaknya seperti di vila sedang jadi tren lho! Kamu bisa saja mencoba untuk merancang kamar mandi bergaya ruang terbuka ini di rumah. Tapi ada beberapa tips yang harus diperhatikan lebih dulu ya!

Meski luasnya hanya 192 m², tapi rumah ini punya desain kamar mandi bernuansa outdoor yang nyaman lho! (Foto: Archdaily/ Jomar Bragança/ Ângela Roldão Arquitetura)


Sesuaikan Konsep Desain Dengan Hunian

Ingin membuat kamar mandi dengan gaya terbuka pasti seru. Tapi sebelum kamu memberi ide ini pada arsitek, coba perhatikan apakah memungkinkan untuk membuat kamar mandi bernuansa outdoor di rumah. Jangan khawatir, arsitek pasti mempunyai solusi untuk itu. Meski tidak sepenuhnya terbuka, namun membuat bukaan lebar di langit-langit juga bisa memberi nuansa outdoor yang berbeda lho!


Perhatikan Privasi Penghuni

Boleh saja membuat kamar mandi bernuansa outdoor, tapi jangan sampai jadi tontonan publik ya! Kamar mandi adalah bagian ruang di rumah yang paling harus dijaga privasinya. Oleh karena itu, saat ingin membuat kamar mandi bernuansa outdoor, perhatikan lingkungan sekitar hunian. Memanfaatkan jenis tanaman rimbun seperti bambu-bambuan atau tanaman semak untuk menutupi kamar mandi yang terbuka juga bisa menjadi solusi selain dinding utama tentunya. Bila masih tidak memungkinkan, kamu bisa menggunakan kaca buram untuk menutupi sebagian area kamar mandi sehingga cahaya alami bisa tetap masuk secara leluasa.

Material terazzo adalah jenis yang tepat untuk digunakan sebagai dinding hingga lantai pada desain kamar mandi bernuansa outdoor (Foto: Archdaily/ Hiroyuki Oki/ 23o5 studio)


Area Kamar Mandi Tidak Terjangkau Publik

Nah, ada beberapa area yang sebetulnya bisa digunakan untuk membuat kamar mandi bernuansa outdoor. Salah satunya adalah bagian paling atas rumah atau rooftop. Tapi, sekali lagi pastikan bila lantai paling atas rumah mu tidak terjangkau pandangan tetangga ya!. Bila dirasa aman, kamu bisa merancang kamar mandi bernuansa outdoor yang sangat menyenangkan. Misalnya, letakkan bathub di area yang menjorok agak keluar sehingga kamu bisa berendam sambil memandang bintang. Atau, bisa saja kamu memboyong Jacuzzi di sisi luar kamar mandi untuk memanjakan diri.

Kamar mandi yang memiliki bukaan lebar pasti terasa lebih segar dan tidak lembab karena sirkulasi udara dan cahaya dapat mengalir secara optimal (Foto: Archdaily/ Joshua McHugh/ Rowland+Broughton Architecture)
Wah, kalau desain kamar mandi bernuansa outdoor seperti ini betul-betul terasa seperti di vila! Kira-kira bisa diaplikasikan pada hunian kamu? (Foto: Archdaily/ Djuna Ivereigh/ Studio Jencquel)


Gunakan Tanaman Hias

Bila kamar mandi outdoor kamu sudah jadi, apa yang dirasa kurang ya? Tentu saja tanaman hias! Ada beberapa jenis tanaman hias yang sangat menyukai berada di area lembab seperti jenis philodendron atau alocasia. Bila kamar mandi dirumahmu berukuran agak luas dan terbuka, memelihara tanaman berdaun besar seperti monstera atau gloriosum bisa menjadi pilihan cantik sehingga nuansa tropis begitu kuat terasa di kamar mandi. Selamat mencoba!