Seberapa sering Anda menggunakan dapur dalam seminggu?


Selain untuk masak, dapur di rumah modern memiliki fungsi tambahan, yaitu area berkumpul informal dengan keluarga maupun kolega. Maka dari itu, pemilihan warna yang tepat dinilai penting untuk menjaga suasana para user di dalam rumah. 





Bagi yang menggemari interior bergaya modern dan mengadaptasi gaya hidup minimalis, Anda dapat menciptakan kesan hangat dengan menerapkan satu corak warna saja pada dapur. Namun, tak sembarang pilihan warna dapat Anda gunakan agar menghindari perasaan ‘berlebihan’ dan merusak keseluruhan suasana di dalam rumah modern.


Baca juga, 25 Desain Dapur Cantik yang Bisa Anda Tiru dengan Mudah


Jadi, palet warna seperti apakah yang cocok dengan tips ini?


Rona warna bertajuk earth tone dapat dijadikan pilihan untuk mewarnai area dapur di rumah. Kumpulan warna ini tercipta dari corak-corak warna yang dimiliki alam secara natural.


Palet earth tone / Pantone

Palet earth tone / Pantone


Dengan tone warna yang lembut, maka palet warna earth tone dengan mudah dapat Anda gunakan untuk di area dapur tanpa membuat kesan terlalu ‘berat’. Selain itu, masih selaras dengan gaya modern yang masih digemari hingga saat ini.


Bagaimanakah contoh-contoh penerapan dari earth tone ini? Simak inspirasi lengkap desain dapur di bawah ini.


1. Warna Hijau Lumut

Memiliki paras warna yang cenderung gelap, hijau lumut dapat Anda terapkan pada kabinet di bagian bawah di dapur. Untuk mengimbanginya, pilihan warna abu-abu pada dinding dapur membantu membuat ruangan tetap berkesan terang.


Apartment Bookcase / Kohlrabi

Apartment Bookcase / Kohlrabi




2. Warna Biru Dongker

Kesan klasik yang tercipta berkat kabinet dengan profil pada daun pintunya, dapat ditransformasi saat diterapkan warna biru dongker pada keseluruhan kabinet. Gunakan pula warna yang serupa di badan island agar menyelaraskan keseluruhan desain di dapur.


Casa Privata Forlimpopoli / Mara Magotti Gondoni

Casa Privata Forlimpopoli / Mara Magotti Gondoni


3. Warna Ungu

Di tengah dapur dengan konsep compact dan minimalis, warna ungu dengan berani dapat Anda terapkan pada keseluruhan satu sisi dinding dapur. Warna ini meleburkan kabinet, backsplash, dan dinding menjadi satu unit kesatuan.


Mini loft valley / October Design Studio

Mini loft valley / October Design Studio


Baca juga, Ingin Dapur Rapi? Coba 9 Ide Rak Dapur Minimalis Ini


4. Warna Bronze Gelap

Tampak elegan serta sleek seketika tercipta saat memilih menggunakan warna bronze dalam shade yang gelap. Sekilas terlihat seperti warna coklat pucat, warna seperti ini dapat digunakan pada kabinet serta badan island yang memiliki deretan panel dan pintu disusun secara vertikal.


Appartamento fuori porta / CMT Architetti

Appartamento fuori porta / CMT Architetti


5. Warna Putih

Palet warna putih merupakan pilihan klasik jika menginginkan kesan modern pada interior rumah. Namun, tentunya Anda tetap menginginkan kesan hangat hadir di area dapur ini. Maka dari itu, pilih corak warna ivory white agar menghindari kesan terlalu dingin di pantry


Abitazione MK / Menichetti + Caldarelli

Abitazione MK / Menichetti + Caldarelli


6. Warna Hitam

Beberapa mineral memiliki permukaan berwarna hitam yang turut menginspirasi penggunaan warna ini dalam rona earth tone. Namun, hindari kesan gelap dengan memilih finishing kabinet, seperti metal atau kayu. Ini digunakan untuk menciptakan kesan glossy maupun guratan-guratan tekstur pada dapur, sehingga warna gelap seperti hitam tidak terasa mengintimidasi.


Mosman house / Anton kouzmin architecture

Mosman house / Anton kouzmin architecture



Foto teaser: Proyek Atic Aribau oleh Raul sanchez Architect