Resmi mengemban amanat sebagai CEO LIXIL Asia Pacific pada April 2015, Bijoy Mohan telah mendorong perusahaan yang bergerak di bidang sanitasi ini dalam meraih perkembangan yang begitu cepat.


Di balik kesuksesan ini, tentu terdapat pemikiran serta perspektif mendalam dari sang CEO yang tak hanya sekadar menjalankan bisnis namun terus berupaya untuk menyediakan kualitas hidup yang lebih baik untuk konsumennya.


CASA Indonesia menuangkan isi perbincangan dengan Mohan dalam sebuah kesempatan beberapa waktu lalu.


Apa tantangan terbesar yang Anda hadapi saat mendorong LIXIL menjadi begitu besar seperti sekarang?

Dalam bekerja, moto 3P, yaitu Products, Production, dan People menjadi acuan saya dengan produk sebagai jantung dari seluruh kegiatan yang kami lakukan di LIXIL. Sebagai CEO saya kerap ikut terjun dalam keseluruhan proses pembuatan yang dimulai dari riset hingga peluncuran produk.




Lalu faktor kedua, yaitu produksi. Faktor ini merupakan kunci yang memastikan agar perusahaan memiliki peralatan terbaik guna meningkatkan kapasitas produksi.


Faktor terakhir adalah sumber daya manusia dengan kualitas terbaik dan dalam menjalankan tugas yang dimilikinya.


display produk grohe di pameran casa indonesia 2019 / casa indonesia

display produk grohe di pameran casa indonesia 2019 / casa indonesia


saya menggemari bekerja bersama dalam sebuah tim dan terus menekankan kepada para staff lixil akan pemikiran “walk in the customers’ shoes”. hal ini dikarenakan kita perlu lebih mengerti secara mendalam kebutuhan konsumen dengan cara terjun dan mengalami langsung kehidupan yang dijalani oleh mereka.


produk sanitasi dinilai memiliki peran signifikan atau dianggap hanya sebagai elemen aksesori di kamar mandi?

kamar mandi bukan sekadar ruang fungsional untuk keperluan membersihkan diri. namun juga ruang pusat relaksasi serta mampu menciptakan kenyamanan pribadi sembari memberikan wadah untuk bertransformasi. pemikiran ini pula yang mendasari living culture yang diusung oleh lixil. dengan demikian perusahaan mampu menghadirkan produk yang relevan terhadap kebutuhan pengguna.


grohe allure brilliant suite di kbc 2018 / lixil group

grohe allure brilliant suite di kbc 2018 / lixil group


bagaimana respon lixil terhadap eco-living concept yang semakin populer dalam industri sanitasi?

beberapa waktu silam lixil berkesempatan untuk kolaborasi bersama unicef dalam mendirikan partnership untuk menghantarkan toilet bersih dan aman kepada negera-negara yang tidak memiliki akses sanitasi, bahkan akses yang mendasar sekalipun.


total produk genie hand shower yang didonasikan untuk program make a splash / yahoo finance

total produk genie hand shower yang didonasikan untuk program make a splash / yahoo finance


salah satu program yang telah dilakukan adalah american standard benefit sale di indonesia, india, filipina, dan thailand yang menyumbangkan seluruh penjualan dari genie hand shower kepada program milik unicef yang bertajuk make a splash


baca juga, 6 produk yang dapat menghemat air di rumah anda 


apa strategi bisnis yang telah direncanakan terutama di indonesia pada tahun 2019?

lixil selama lima tahun kedepan akan terus fokus dengan pendekatan consumer-centric sambil mengembangkan desain serta teknologi pada lini produk lixil. oleh karena itu, kami telah mendirikan research & development (r&d) di shanghai, tiongkok sebagai pusat r&d bagi lixil guna mempelajari kebutuhan publik di kawasan asia.


tidak berhenti disitu saja, lixil berencana untuk mendirikan pusat desain di bangkok, thailand guna memperkenalkan sistem kamar mandi berintegrasi khas legasi negeri jepang yang telah diusung lixil selama 50 tahun.


negara indonesia sendiri telah kami anggap sebagai kunci dan pendorong pertumbuhan terbesar untuk lixil di kawasan asia. maka dari itu, agar mampu menyajikan solusi untuk menciptakan hunian yang lebih nyaman dan tepat untuk konsumen di indonesia, lixil asia pacific turut memperkenalkan beragam produk yang kami naungi, yaitu lixil water technology (lwt), lixil housing technology (lht) dan lixil kitchen technology.


grohe instalasi atrio di kbc 2018 / lixil group

grohe instalasi atrio di kbc 2018 / lixil group




apa potensi terbesar serta kebutuhan spesifik dalam industri sanitasi di indonesia? 

meledaknya pembangunan infrastruktur di indonesia merupakan salah satu faktor yang membuat lixil menargetkan negara ini. ditambah dengan faktanya bahwa hal ini dibarengi dengan semakin pekanya warga indonesia yang menginginkan produk berkualitas top bagi kehidupan sehari-harinya. kedua hal ini menyebabkan peningkatan atas demand untuk produk sanitasi dan kamar mandi.


selain itu, kebutuhan ini terjadi dalam beragam segmen tingkat ekonomi dan disinilah letak keunggulan lixil. bersama portfolio brand kami yang begitu variatif (grohe, inax, dan american standard), hal ini membuat kami mampu untuk memenuhi beragam kebutuhan gaya hidup yang sedang dicari oleh orang indonesia.


apa perbedaan dari tiap brand yang dinaungi oleh lixil asia pacific?

dalam usaha untuk menjangkau beragam tingkat kebutuhan gaya hidup, lixil menghadirkan beberapa brand dengan keunikan serta spektrum unik.


1. grohe menghadirkan teknologi dari jerman guna menciptakan pengalaman higienis yang istimewa melalui produk kamar mandi dan dapur.


grohe grohtherm smartcontrol / ig grohe global

grohe grohtherm smartcontrol / ig grohe global



2. american standard menghantarkan produk inovatif pada zona kamar mandi dan dapur dalam meningkatkan kualitas hidup dalam kehidupan sehari-hari.



booth american standard di pameran casa indonesia 2019 / casa indonesia
booth american standard di pameran casa indonesia 2019 / casa indonesia



3. inax menyajikan produk untuk kamar mandi serta toilet sebagai penunjang meraih keseharian yang lebih sehat secara fisik dan mental.





4. tostem memperkenalkan produk jendela serta sistem pintu terbuat dari aluminium dengan teknologi khas jepang. 


tostem grants sliding door / tostem

tostem grants sliding door / tostem


apa alasan lixil turut meluncurkan produk elemen interior dibawah naungan nama lixil house technology?

alasan utama adalah perwujudan prinsip consumer-centric yang kami usung saat merencanakan inovasi mutakhir oleh lixil. telah menjadi fokus utama kami dalam menghantarkan produk berkaitan dengan sanitasi dan rumah yang mampu memecahkan tantangan yang dihadapi publik dalam kesehariannya. ini pula yang menggelitik lixil turut meluncurkan kamar mandi prefabrikasi serta lixil fullhome store untuk di luar jepang guna memperkenalkan beragam produk lixil.


Interior Fullhome Store LIXIL / LIXIL Group

Interior Fullhome Store LIXIL / LIXIL Group



Adakah kolaborasi dengan perusahaan di Indonesia atau pihak lainnya di masa depan?

Saat ini, LIXIL telah berkolaborasi dengan XXI Group yang menandai joint venture keduanya dalam PT LIXIL Trading Indonesia. Selain itu, agar terus membuka potensi-potensi kolaborasi menarik lainnya, LIXIL turut aktif membangun relasi dengan Ikatan Arsitek Indonesia (IAI) sebagai jembatan kami guna mengikuti perkembangan tren desain serta mencari tahu kebutuhan konsumen.


Foto teaser: CEO Lixil Asia Pacific Bijoy Mohan / LIXIL Asia Pacific / China Daily