Untuk merancang bangunan dengan desain yang menarik, pendekatan serta pemahaman tentang konsep desainnya perlu diteliti dan dipelajari secara mendalam. Dalam pendekatan tersebut biasanya beragam aspek dalam rancangan yang salah satunya adalah pemilihan material juga mendapatkan perhatian khusus. 


Kantor di Ukraina Ini Dirancang Dengan Warna Nyaman


Untuk menghadirkan kualitas dan kesan yang kuat, pemilihan material kwalitet terbaik biasanya digunakan, guna mengaksentuasi detail bangunan secara maksimal. Namun, untuk bangunan di Ukraina, duo desainer ini memilih untuk menggunakan beton, pasir, serta paving stones untuk menambah keindahan pada interiornya.


Baca juga: Asri! 5 Tanaman Hias yang Bisa Ditanam di Depan Rumah


Kantor di Ukraina Ini Dirancang Dengan Warna Nyaman


Bangunan ini merupakan sebuah kantor untuk perusahaan bernama Kovalska. Artem Trigubchak dan Lera Brumina berperan sebagai desainer interior untuk bangunan dua lantai dengan luas 1.120 meter persegi. 


Kantor di Ukraina Ini Dirancang Dengan Warna Nyaman




Pertama kali masuk ke dalam kantor ini, nuansa earthy menyambut dengan hangat di lantai dasar. Selain berguna sebagai reception area, lantai ini juga memiliki perpustakaan dan storage untuk barang, lalu ruang kerja dan pantry kecil. Palet earthy tersebut hadir melalui kehadiran furnitur serta balutan fabric.


Kantor di Ukraina Ini Dirancang Dengan Warna Nyaman


Sedangkan untuk lantai atas, pengaplikasian warna pada setiap ruangan kerja yang ada hadir dengan rona-rona yang tegas namun masih nyaman untuk dipandang. Kedua desainer tersebut juga memilih untuk menggunakan kaca mozaik sebagai partisi ruangan. 


Baca juga: Struktur yang Ajaib, ini 5 Kelebihan Kantilever!


Kantor di Ukraina Ini Dirancang Dengan Warna Nyaman


Hal ini tidak hanya berguna untuk menjaga privasi, namun juga menghadirkan kesan retro yang kental sesuai dengan bangunan yang sudah berdiri sejak zaman pemerintahan Uni Soviet. Keramik terrazzo pun ditemukan tersebar di seluruh gedung ini, dominan digunakan untuk lantai namun ada juga yang diaplikasikan pada dinding. Kehadiran material tersebut menambah kesan klasik ke dalam bangunannya


Sumber foto: dok. Dmitrii Tsyrenshchikov / Dezeen